Relawan SMK Negeri 2 Ponorogo, Ikut Berpartisipasi dalam Penanaman sepuluh ribu pohon di Hutan Sadiman

Minggu (29/11) Sebagai bentuk kepedulian sosial SMK Negeri 2 Ponorogo yang telah berstatus sebagai sekolah ADIWIYATA untuk terus berupaya dalam menjaga dan konservasi lingkungan. Sehingga mindset peduli lingkungan dan alam sekitar mengakar kuat dalam pribadi siswa - siswi SMK Negeri 2 Ponorogo. SMK Negeri 2 Ponorogo turut berpartisipasi dalam kegiatan menanam sepuluh ribu pohon bersama sukarelawan hutan Sadiman. Adapun para relawan datang dari kalangan pelajar, pramuka, kelompok pecinta alam, klub motor, Perhutani, TNI, Polri, PMI, BPBD, masyarakat, serta aparat Pemkab Wonogiri.

Tepat pukul 07.30 Relawan SMK N 2 Ponorogo telah berkumpul di Lapangan Geneng Bulukerto bersama relawan yang lain untuk melakukan pendaftaran dan pembagian plot lahan yang akan ditanamai, serta persiapan upacara seremonial. Ribuan orang bersemangat untuk mensukseskan program penanaman pohon tersebut.
Acara diawali dengan upacara seremonial dan dibuka langsung oleh Pj. Bupati Wonogiri yang dalam sambutannya menyampaian ucapan terima kasih serta apresiasinya kepada seluruh relawan yang telah rela mensukseskan kegiatan sepuluh ribu pohon dan dilanjutkan dengan penyerahan secara simbolis bibit tanaman kepada relawan dan perwakilan pelajar.
Kegiatan dilanjutkan dengan pengambilan bibit pohon di tempat yang telah ditentukan yang dipandu oleh pemandu tanam. Dengan berbekal alat gali dan tanaman para relawan menuju tempat yang telah ditentukan.

Lebih dari 10.000 bibit pohon ditanam dalam kesempatan tersebut. Terdiri atas 6.000 pohon beringin, 1.250 durian, 200 mangga, 200 matoa, 200 kelengkeng, 200 rambutan, 750 jambu madu, 750 alpukat, dan 1.000 trembesi. Bibit – bibit  pohon dihimpun dari berbagai pihak. Antara lain bantuan dari PT Korindo, Astra, dan Pemkab Wonogiri. Bibit - bibit pohon tersebut ditanam pada hutan Perhutani seluas 809 hektare di Desa Conto dan Geneng (Kecamatan Bulukerto) serta Desa Golo (Kecamatan Puhpelem), Kabupaten Wonogiri

Tim Relawan SMK N 2 Ponorogo mendapat jatah penanaman pada lahan tanam Blok A6 yang terletak di lereng gendol selatan. Untuk mencapainya memerlukan perjuangan yang cukup menantang melalui jalanan menanjak dan sempit di lereng tebing terjal membuat para relawan harus ekstra hati – hati karena jika sedikit saja lalai maka akan terpeleset terjatuh ke lereng pegunungan. Meskipun melalui perjuangan yang panjang melalui tebing terbayar dengan sejuknya udara lereng pegunungan yang sejuk dan gemericik air yang jernih dari mata air. Sesampainya di lokasi Blok tanam A6 para siswa dan guru segera melaksanakan kegiatan penanaman pohon. Dengan penuh semangat melakukan penanaman pohon beringin di lereng Gendol.




Posting Komentar untuk "Relawan SMK Negeri 2 Ponorogo, Ikut Berpartisipasi dalam Penanaman sepuluh ribu pohon di Hutan Sadiman "