Yuni Shara, Lulus Sekolah Langsung Kerja !

Lulus sekolah langsung kerja itulah dambaan para orang tua ketika menyekolahkan anaknya ke sekolah kejuruan, begitu juga dengan Shara cewek yang merupakan alumni dari SMK Negeri 2 Ponorogo ini, lulus langsung diterma kerja di PT. Permodalan Nasioanal Madani (Persero). PT. Permodalan Nasional Madani (PNM) merupakan Badan Usaha Milik Negara yang Fokus pada Pembiayaan dan Pendampingan Usaha Mikro Kecil, memiliki misi Menjadi lembaga pembiayaan terkemuka dalam meningkatkan nilai tambah secara berkelanjutan bagi Usaha Mikro, Kecil, Menengah dan Koperasi (UMKMK) yang berlandaskan prinsip-prinsip Good Corporate" Governance (GCG).

Sebagai Account Officer di PT. Permodalan Nasional Madani membuat Cewek yang memiliki nama lengkap Yuni Shara ini bisa memiliki banyak relasi dan pengalaman, karena lin bekerjanya cenderung berhadapan langsung dengan masyarakat. Selain itu di PT. Permodalan Nasional Madani untuk gaji sudah di atas UMR. Putri bapak Marno yang beralamat di ds. Semenok, Ngebel, Ponorogo ini merupakan alumni SMK Negeri 2 Ponorogo tahun 2016, dengan program keahlian tata boga.

“Saya sekolah di SMK Negeri 2 Ponorogo karena saya percaya di SMK Negeri 2 Ponorogo bisa mendapatkan bekal tentang ilmu pengetahuan khusus yang disesuaikan dengan minat dan kemampuan masing-masing dan mendapatkan bekal landasan (basic) berupa pelatihan kerja”.  Pekerjaan saya saat ini tidak sesuai dengan jurusan saya saat sekolah tapi tidak menjadikan masalah, semangat mencari pengalaman di bidang apa saja, selama kerjaan baik dan sesuai kemampuan, kenapa tidak, karena SMK Bisa ! tutur Shara.


Cewek yang terkesan tomboy ini selain memiliki hoby nyanyi juga memiliki hobi nari, berbagai tarian khas Ponorogo telah Shara kuasai, “tampil diberbagai event kegiatan di kota Ponorogo merupakan kebanggaan sendiri”, kata Shara. Memiliki cita-cita ingin menjadi wirausaha yang sukses, itu terbukti di sela-sela waktu kerjanya, cewek ini juga mengelola Online Shop dengan nama @SharaOlshop_jilbab yang menjual aneka baju dan jilbab.  Terus berjuang, tetap semangat, raih impian tuk menggapai kesuksesan😊😊


Posting Komentar untuk "Yuni Shara, Lulus Sekolah Langsung Kerja !"