![]() |
SMK Satya Praja 2 Petarukan Berhasil Ciptakan Mesin Pengolah Sampah Menjadi BBM |
Melalui Jurusan Teknik Mekanik Industri, SMK Satya Praja 2
Petarukan telah berhasil mengembangkan mesin pengolah sampah menjadi bahan
bakar minyak (BBM), memberikan solusi efektif dalam mengatasi persoalan sampah
yang terus meningkat.
Kepala Sekolah SMK Satya Praja 2 Petarukan, Purwo Setya
Witanto, menyatakan bahwa kerja sama dengan Persatuan Alumni Jerman (PJA)
menjadi kunci dalam kesuksesan proyek ini. Dengan bimbingan dan pelatihan dari
para alumni, siswa-siswa SMK mampu menciptakan mesin yang diharapkan akan
memberikan manfaat besar bagi lingkungan.
Mesin ini memiliki kemampuan untuk mengubah sampah anorganik
seperti plastik menjadi BBM yang dapat digunakan sebagai sumber energi
alternatif, menandai tonggak penting dalam upaya mengurangi sampah plastik di
wilayah tersebut.
Secara teknis, mesin ini bekerja dengan mengubah plastik
atau oli bekas menjadi hidrokarbon melalui beberapa komponen seperti reaktor,
tower katalis, pemurni solar, penampung nafta, penampung bensin, dan bak
sirkulasi pendingin. Diklaim mampu menghasilkan 85—94% bahan bakar sejenis
solar dengan kualitas euro 4 dan sisanya 6—15% berupa nafta dengan total
kapasitas 500—1.000 liter per hari.
Kepala Dinas Lingkungan Hidup Pemalang, Raharjo, menyambut
baik inovasi ini dan berharap dapat menjadi langkah signifikan dalam
menanggulangi masalah sampah plastik di Kabupaten Pemalang. Dengan adanya
alternatif bahan bakar yang dihasilkan dari sampah, diharapkan juga dapat
memberikan solusi ekonomis bagi masyarakat.
"Pemda sangat mendukung kegiatan inovatif semacam ini.
Yang penting konsisten dan berkelanjutan menciptakan inovasi-inovasi baru agar
dapat berguna bagi masyarakat. Kita akan bantu agar semuanya legal, secara
emisi, secara aturan. Kita akan lakukan pendampingan," ucap Raharjo.
Inovasi ini tidak hanya menunjukkan potensi besar dalam
pengolahan sampah menjadi sumber energi alternatif, tetapi juga merupakan
contoh nyata kolaborasi antara sekolah, alumni, dan pemerintah dalam menghadapi
tantangan lingkungan yang serius. Semoga inovasi ini dapat diadopsi lebih luas
dan menjadi inspirasi bagi upaya-upaya serupa di seluruh Indonesia.
Sumber : https://vokasi.kemdikbud.go.id/
Posting Komentar untuk "SMK Satya Praja 2 Petarukan Berhasil Ciptakan Mesin Pengolah Sampah Menjadi BBM"