![]() |
Farida Hanim Handayani, S.Pd., M.Pd., Terapkan Pendekatan PERAMEKOTIF untuk Optimalkan Unit Produksi |
Ponorogo, infosmk.com - Di tengah
maraknya bisnis online yang berkembang pesat, Kepala Sekolah SMK Negeri 2
Ponorogo, Farida
Hanim Handayani, S.Pd., M.Pd., mengambil langkah inovatif dengan
mengadopsi pendekatan PERAMEKOTIF untuk meningkatkan produktivitas dan
mengembangkan unit produksi di sekolahnya.
Dalam sebuah karya inovasi terbarunya, yang
diterima infosmk.com, Selasa (02/07/24) Farida Hanim Handayani, S.Pd., M.Pd., menyoroti tantangan yang dihadapi oleh unit
produksi di SMK Negeri 2 Ponorogo. "Unit produksi di SMKN 2 Ponorogo memiliki
potensi besar namun belum optimal dalam pemanfaatannya," ujarnya. Beberapa
kendala yang diidentifikasi antara lain minimnya motivasi dari sebagian staf
dan keterbatasan dalam pengelolaan administrasi serta promosi produk. Untuk
mengatasi permasalahan tersebut, pendekatan PERAMEKOTIF diterapkan. Pendekatan
ini mengacu pada kepedulian (PE), rasa memiliki (RAME), kolaborasi (KO), dan
komunikasi efektif (TIF). "Kami fokus pada membangun sikap saling peduli,
meningkatkan kolaborasi antar unit kerja, dan memperkuat komunikasi internal
untuk mendukung pengembangan unit produksi," tambah Farida Hanim
Handayani, S.Pd., M.Pd.
![]() |
Visitasi BLUD ke Amanah Computer salah satu unit produksi dari TKJ SMK Negeri 2 Ponorogo |
Unit produksi di SMK Negeri 2 Ponorogo
mengembangkan beberapa jenis kegiatan berdasarkan keahlian yang ada di sekolah,
seperti kuliner, busana, kecantikan, perhotelan, dan layanan pariwisata. Tujuan
dari kegiatan ini tidak hanya untuk menghasilkan produk dan jasa berkualitas,
tetapi juga untuk mendidik siswa dalam kewirausahaan sejati.
Melalui upaya ini, diharapkan unit
produksi sekolah dapat menjadi pusat pelatihan dan magang bagi peserta didik,
serta sumber pendapatan tambahan untuk membiayai program-program sekolah.
"Kami ingin melihat unit produksi tidak hanya sebagai unit usaha, tetapi
juga sebagai sarana pembelajaran berwirausaha yang nyata bagi guru dan siswa,"
ungkap Farida
Hanim Handayani, S.Pd., M.Pd.
Dengan adopsi pendekatan PERAMEKOTIF, SMK Negeri 2 Ponorogo siap
bersaing di era digital ini dan memberikan kontribusi positif bagi pengembangan
kewirausahaan di kalangan siswa. (tar-).
Posting Komentar untuk "Inovatif : Kepala SMKN 2 Ponorogo, Farida Hanim Handayani, S.Pd., M.Pd., Terapkan Pendekatan PERAMEKOTIF untuk Optimalkan Unit Produksi "